Hai sobat inspirasi kembali lagi dengan kami bintanginspirasi.com website yang memberikan inspirasi kepada sobat-sobat yang membacanya 🙂 pada kali ini kami akan berbagi pada sobat yaitu Cara Memulihkan Database Error Pada Aplikasi Accurate.
Aplikasi Accurate
Aplikasi Accurate adalah software akuntansi buatan Indonesia loh guys, software ini bisa menyusun laporan input output barang keuangan bahkan mencetak perincian detail harga ataupun barang.
Sobat semua pastinya sudah tidak asing lagi dengan software aplikasi Accurate. Accurate melayani berbagai jenis perusahaan seperti Dagang, Jasa, Distributor, Kontraktor dan Manufaktur di seluruh indonesia dari tahun 1998 hingga saat ini.
Memulihkan Database Error Pada Aplikasi Accurate
Yuk langsung saja kepokok bahasan utamanya, software accurate tentunya memiliki pusat data atau database untuk menyimpan semua data yang terdapat pada software tersebut. Tidak dipungkiri lagi semakin banyak data yang tersimpan, memberikan peluang yang cukup besar untuk menimbulkan potensi error pada database tersebut.
Biasanya error akan tampil notif “There are errors on Database Structures…Please repair it first before continuing ACCURATE” bisa juga Accurate tidak dapat membuka file db dan Accurate login failed
Ini terjadi biasanya karena Struktur Database ACCURATE rusak, kemungkinan penyebabnya antara lain menutup aplikasi Accurate dengan cara end task, mati listrik, atau komputer hang sehingga harus di-restart dll.
Yups jangan panik dulu sobat jika mengalami error pada database, hal pertama yang harus kita waspadai selalu adalah :
- Pastikan selalu mengklik “Backup” setelah selesai menggunakan aplikasi Accurate yaa sobat
Itu salah satu cara untuk mengantisipasi bila terjadi error data. Secara otomatis akan menyimpan dengan file “gbk” , ya walaupun file yang kita gunakan untuk membuka database adalah “gdb” tapi file “gbk” memiliki fungsi untuk merepair data jika file “gbd” tidak bisa terbaca atau error.
- Selanjutnya sobat dari file “gbk” tersebut baru kita dapat Repair datanya menjadi sebuah database baru dengan format “gbd”.
Fungsi File Repair Accurate
Sekilas tentang File Repair nih ya sobat, Repair itu adalah fitur yang disediakan oleh Software Accurate yang berfungsi untuk membantu kita pengguna Accurate dalam memperbaiki struktur database yang mengalami kerusakan atau error.
Langkah – langkah untuk menjalankan file Repair adalah sebagai berikut :
- Buka aplikasi software Accurate dong pastinya
- Pastikan tidak ada database yang terkoneksi dengan server lainnya ya
- Lalu klik File, kemudian pilih Repair
- Masukkan alamat database Accurate (GBK) yang terakhir dibackup yaa sobat , kemudian klik OK
- Tunggu beberapa saat karena Accurate sedang melakukan perbaikan struktur data yang error.
- Muncul window untuk memasukkan nama database baru.
- Rename nama database tersebut dengan nama baru yang diikuti .GDB, klik OK
- Setelah selesai repair, login ke database Accurate yang baru (yang sudah di-repair).
- Database yang lama sudah tidak perlu digunakan lagi
Baca Juga : Cara mengatasi Laptop yang Hibernating | mudah dan lengkap
Demikian pembahasan Cara Memulihkan Database Error Pada Aplikasi Accurate. Terimakasih telah berkunjung di bintanginspirasi.com website yang memberikan info, tips dan cara seputar teknologi, komputer, games dan pemrograman. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi siapapun yang membacanya. Jika berkenan klik iklan di halaman ini untuk keberlangsungan penulis untuk memberikan artikel bermanfaat. 🙂